Bus Simulator Indonesia adalah permainan simulasi mengendarai bus yang bernuansa lokal khas Nusantara. Mulai dari peta lokasi yang berlatar kota-kota di Indonesia, sampai klakson “Om Telolet Om”. Banyak anak-anak yang menyukainya dan berhasil mendapatkan undahan lebih dari 10 juta kali. Untuk pengalaman lebih seru, kamu bisa download bussid mod apk unlimited money.
Name | BUSSID Mod APK |
Compatible with | 4.2 |
Latest version | 3.3.4 |
Developer | Maleo |
Google play link | com.maleo.bussimulatorid |
Price | Free |
Size | Varies with device |
MOD | Yes |
Category | Simulation |
Bussid merupakan salah satu game simulasi kendaraan yang keren. Selain mengendarai berbagai macam bus khas Indonesia, pemain juga bisa modif bus sesuka hati agar lebih keren. Tersedia mode narik dan nglayap yang bisa dipilih pemain.
Daftar Isi
Nikmati beberapa keunggulan Bussid mod APK unlimited money dibandingkan versi original. Agar tidak penasaran, silahkan disimak uraian lengkapnya berikut.
Review Bus Simulator Indonesia
Bus Simulator Indonesia adalah permainan simulasi berkendara yang menempatkan pemain sebagai seorang supir bus. Di game ini kamu bisa berkeliling kota-kota di Indonesia untuk mencari penumpang atau sekedar jalan-jalan mengisi waktu luang.
Bussid memang bukan satu-satunya game simulator bus di hp android, namun jika kamu mencari yang memiliki fasilitas terlengkap maka Bus Simulator Indonesia adalah jawabannya. Wajib diinstall jika selama ini kamu ingin merasakan serunya menjadi seorang supir bus yang melintas dari satu kota ke kota lain.
Peta yang ditampilkan di game Bus Simulator Indonesia mengambil seting beberapa kota di tanah air. Seperti Bandung, Semarang, Jakarta, Surabaya, dan lain sebagainya. Jalur yang harus dilalui oleh pemain cukup panjang, sehingga tidak cepat membosankan.
Terlebih lagi grafiknya dibuat 3D dan terlihat begitu realistis. Membuat siapapun pasti betah untuk memainkannya dalam waktu yang lama. Grafik yang bagus ini menjadi kelebihan Bussid mod dibandingkan game simulator sejenis.
Di setiap wilayah, memiliki ciri khas masing-masing dan itu terlihat cukup detail. Seperti persawahan, Jembatan Ampera, pom bensin, masjid, terminal dan sebagainya. Perubahan cuaca bisa juga terjadi, kadang-kadang hujan dan tiba-tiba cerah, bisa juga sebaliknya.
Waktu perjalanan juga berlalu secara real-time, mulai dari pagi, siang, dan malam hari. Nuansa khas Indonesia semakin kentara dari pegawai SPBU yang berbicara “dimulai dari nol ya” setiap kali mengisi bahan bakar.
Secara sekilas, Bus Simulator Indonesia terlihat mirip seperti game Euro Truck. Perbedaannya adalah Bussid memiliki dua mode, yaitu mode nglayap dan mode narik.
Mode narik hanya bisa dimainkan secara online dan membutuhkan kuota internet. Tugas pemain adalah menjadi sopir bus dan mencari penumpang. Kamu harus menghantarkan setiap penumpang ke tujuan masing-masing dan mendapatkan imbalan uang.
Gameplay BussID Mod APK
Pertama, pemain harus lebih dahulu menentukan titik awal lokasi dan tujuan. Semisal, dari Pelabuhan Merak ke Cirebon. Jarak antara satu rute ke rute lain tentu saja berbeda.
Di sepanjang perjalanan, kamu akan melihat gerombolan orang yang sudah menunggu di pinggir jalan. Silahkan berhenti dan menunggu penumpang naik ke dalam bus.
Nantinya, uang yang dibayarkan oleh penumpang bisa digunakan untuk modifikasi bus. Disinilah tempatnya kamu belajar menjadi seorang sopir bus yang bertanggungjawab terhadap penumpang. Menghantarkan mereka ke tempat tujuan dengan tepat waktu dan mengutamakan keselamatan.
Jika kamu ingin bermain Bus Simulator Indonesia secara offline, maka bisa bermain mode nglayap. Kamu bebas memilih rute perjalanan yang ingin dilewati. Kamu tidak bertugas mencari penumpang, hanya sekedar seru-seruan mengendarai bus dari satu kota ke kota lain.
Ada beberapa pilihan untuk mengemudikan bus di Bussid. Pertama, kamu bisa memilih setir mobil virtual dan cara membelokannya dengan memutar-mutar setir tersebut. Kedua, kamu bisa memakai motion control atau gyro. Kalau ini harus memiringkan smartphone untuk mengontrol laju gerak bus.
Terakhir, ada anak panah ke kanan dan ke kiri. Ini merupakan pilihan paling tepat untuk pemula, karena lebih praktis dan mudah.
Di menu Custom Vehicle, pemain bisa dengan bebas menyesuaikan tampilan bus. Memodifikasi bus menjadi seperti yang diinginkan. Mulai dari menentukan gambar, warna, bentuk, motif dan sebagainya. Buatlah desain bus semenarik mungkin dan berbeda dari yang lain.
Secara gameplay, Bus Simulator Indonesia memang cukup seru dan menyenangkan. Namun sayangnya, iklan yang ada di dalam game tergolong ramai. Iklan ini lebih banyak muncul ketika kamu bermain di mode narik secara online.
Screenshot
Fitur Bussid Mod
Sesuai namanya, Bussid mod apk unlimited money menyuguhkan uang tidak terbatas. Sehingga kamu bisa langsung membeli armada baru lengkap dengan berbagai macam kebutuhan modifikasinya. Tidak perlu capek-capek mengumpulkan uang dengan bermain di mode “narik”.